Rabu, 06 Agustus 2014

KUMPULAN KUTIPAN BIJAKSANA AGUSTUS 2014 BAGIAN 2

1. Barangsiapa diantara kamu melihat terjadinya kemungkaran, hendaklah kamu cegah dengan tangan; apabila tidak sanggup dengan tangan hendaklah dengan lidah; dan apabila tidak sanggup dengan lidah cegahlah dengan hati; tetapi yang terakhir ini adalah selemah-lemah iman. (HR Muslim)

2. Janganlah takut kalau sesuatu yang anda perjuangkan berkembang perlahan, tapi takutlah kalau ia diam saja

3. Salah satu cara untuk berhenti dari sesuatu yang buruk ialah berhenti tanpa alasan apapun

4. Kurang sopan dan kurang menghargai bawahan adalah tanda kompleks rendah diri.

5. Orang-orang bijaksana lebih banyak belajar dari kegagalan daripada dari kesuksesan

6. Betapa susah orang yang tidak punya kesabaran. Segala luka hanya bisa sembuh secara perlahan-lahan

7. Barangsiapa takut menghadapi persoalan, ia sebenarnya takut menghadapi kemajuan

8. Berbicara satu malam dengan seorang budiman lebih bermanfaat daripada belajar sendiri selama sepuluh tahun

9. Sering kali saya tegaskan bahwa orang akan tersesat jika ia berpikir dg nafsunya, dan seseorang akan mengenal Allah jika berpikir dengan logika rasional. Selama ini yg terjadi adalah segelintir kalangan berpikir dg nafsu tetapi mengklaim bahwa mereka menggunakan logika. Hal ini menimbulkan persepsi buruk masyarakat Islam thd berpikir secara rasional.(akmal)

10. Kalau kalian bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benarnya tawakal, niscaya Allah memberi rezeki kepada kalian sebagaimana burung diberi rezeki. Ia berangkat pagi-pagi dengan perut kosong dan kembali dengan perut terisi.(HR Tirmidzi) 

11. Bagi seorang muslim, makna bekerja berarti niat yang kuat untuk mewujudkan hasil kerja yang optimal atau "outstanding performance". Bukan hanya memberikan nilai rata-rata. Ada semacam nyala api dalam dirinya yang terus mengetuk-ngetuk hatinya sambil membisikan "Sungguh tak pantas bagi seorang wakil Allah hanya bekerja asal-asalan, apalagi terpuruk dalam kemalasan dan kebodohan".

12. Bekerja itu ibadah, berprestasi itu indah

13. Tanda kebodohan itu tiga. Yaitu bangga diri sendiri, banyak memikir yang tidak perlu, dan melakukan sesuatu yang dilarang. (Abu Darda)

14. Untuk melakukan pekerjaan yang baik dengan apapun, anda harus mengetahui semua yang perlu diketahui tentang pekerjaan tersebut. Lalu kerjakan yang terbaik yang dapat anda lakukan, terus belajar, percaya kepada Allah SWT, bersikap jujur, berikan nilai yang anda terima, miliki barang dagangan yang bagus, perlakukan orang dengan benar, dan selalu percaya kepada diri sendiri

15. Jangan pernah membiarkan ketergesaan menggoyahkan anda. Peliharalah rasa humor anda. Keadaannya tidak seburuk itu

16. Jangan menjadi bingung dan sibuk. Bersantai sajalah

17. Jika anda tetap tenang didalam semua kekacauan ini, anda akan mengerti situasinya

18. Jangan tinggal di masa lalu. Pandanglah kedepan. Santailah, jangan tinggal dalam masa lalu dan biarkan jantung anda dalam keadaan damai

19. Adakah kesombongan yang lebih buruk daripada kesombongan di hadapan Allah?

20. Apa yang harus kalian lakukan adalah menerima setiap keadaan, baik atau buruk, dan tidak mengeluh atau merengek, tetapi terimalah keadaan itu dan mainkan. Jika kalian cukup jantan untuk memainkan itu. Memainkan susunan yang buruk itu

21. Jangan pernah membiarkan apapun membuat anda kesal. Gunakan rasa humor anda, santailah, dan hadapilah

22. Berlatihlah membuat santai perjalanan anda. Jangan menjadi terlalu bergairah atau terlalu sibuk. Kerjakan yang terbaik, tangani segala sesuatunya satu demi satu ketika muncul. Tetaplah tenang dan peliharalah rasa humor anda

23. Ujian dalam kehidupan bukanlah untuk mematahkan anda melainkan untuk membentuk diri anda

24. Selesaikan setiap hari dan putuskan. Anda sudah mengerjakan apa yang dapat anda kerjakan. Beberapa kesalahan dan kemustahilan jelas merayap masuk, lupakan mereka segera mungkin. Esok adalah hari yang baru, mulailah dengan baik dan dengan cerah dan dengan semangat yang terlalu tinggi untuk dibebani dengan omong kosong anda yang lama. Hari bagus dan adil, terlalu sayang untuk diboroskan.

25. Orang yang berhenti berusaha tidak akan pernah menang dan pemenang tidak pernah berhenti

26. Allah adalah kekasih yang paling ideal, yang tidak akan pernah mengecewakan, menghianati, ataupun melupakan anda. Sebaliknya Allah akan melindungi, membahagiakan, dan mendidik anda. Katakan apakah ada kekasih yang lebih baik daripada Allah

27. Teruslah bergerak, teruslah berpikir, teruslah berpatisipasi ini adalah rahasia emas dari keberadaan yang mempesona terus menerus

28. Sadari apa yang mendesak anda dan selesaikan serileks mungkin

29. Manusia dewasa adalah jenis orang yang kuat dan tidak gampang menyerah

30. Kekurangan adalah tantangan dan bukan dalih, jadi apapun yang saya putuskan untuk saya coba saya lakukan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar